Penerimaan Mahasiswa Baru atau PMB UICI Batch 6 Gelombang 1 memasuki hari terkahir masa pendaftaran.
“Penerimaan mahasiswa baru hari ini memasuki hari terakhir. Pelayanan masih dibuka hingga pukul 23.59 WIB,” kata Kepala Lembaga Penerimaan Mahasiswa Baru dan Beasiswa (LPMBB) Sujana Sulaeman atau yang sering disapa Kang Jana pada Jumat (29/12/2023).
Adapun untuk program studi yang dibuka pada PMB Batch 6 Gelombang I adalah:
1. Bisnis Digital
2. Informatika
3. Komunikasi Digital
4. Sains Digital
5. Digital Neuropsikologi
6. Teknik Industri
7. Teknologi Industri Pertanian.
Sedangkan untuk jalur pendaftaran yang dibuka adalah:
1. Jalur Umum
2. Jalur Kerja Sama
3. Jalur Keluarga Besar HMI – KAHMI
4. Jalur Prestasi Akademik
5. Jalur Tahfiz
6. Jalur Yatim Piatu
7. Jalur Keluarga Petani, Buruh, dan Nelayan
“Kami sangat antusias menyambut para calon mahasiswa baru untuk bergabung dengan keluarga besar UICI. Program-program studi kami didesain untuk menjawab tuntutan zaman dan kebutuhan industri saat ini,” imbuh Kang Jana.
Kang Jana mengimbau kepada para calon mahasiswa untuk segera melakukan pendaftaran sebelum batas waktu yang telah ditentukan.
Untuk calon mahasiswa yang ingin mendaftar, berikut syarat pendaftarannya:
1. Mempunyai PC/ laptop
2. Mengisi form pendaftaran
3. Membayar biaya pendaftaran
4. Melengkapi dokumen:
– Scan ijazah/ surat keterangan lulus SMA/ SMK/ MA/ Sederajat
– Scan transkrip nilai SMA/ SMK/ MA/ sederajat
– KTP/ SIM/ akta kelahiran/ kartu keluarga (pilih salah satu)
– Pasfoto background warna polos dengan ukuran 4×6 maksimal 100 kb dengan format file JPG/JPEG.
Untuk informasi lebih lanjut, para calon mahasiswa baru bisa menghubungi Customer Service PMB di nomor WhatsApp 081 1120 1230 atau mengakses laman pmb.ac.id. (*)