Hindari Gula Garam Lemak Berlebih, Mulai Hidup Sehat dengan Cara Ini!

Artikel

Kanyaka Anindita

foto: halodoc.com

Makanan rasanya kurang nikmat tanpa tambahan gula dan garam. Makanan berlemak pun tidak bisa dihindari oleh siapapun. Namun, konsumsi gula, garam, dan lemak (GGL) yang berlebihan memicu penyakit tidak menular (PTM) di kemudian hari. 

Dilansir dari laman Kementerian Kesehatan (Kemkes) Direktur Jenderal Pencegahan dan Pengendalian Penyakit, Kemenkes dr. Maxi Rein Rondonuwu menyatakan jika konsumsi gula berlebihan dapat menyebabkan gula darah tinggi, obesitas, dan diabetes melitus. 

Dikutip dari Republika, konsumsi GGL terlalu banyak juga dapat menyebabkan peningkatan kolesterol, penyakit serebrovaskuler hingga gangguan pada ginjal dan hati. 

Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) menganjurkan konsumsi yang cukup untuk GGL satu orang dalam satu hari yaitu gula kurang dari 10 persen dari total kalori dan gula tambahan tidak lebih dari 5 persen dari total kalori. Garam sebanyak 1 sendok teh dan lemak jenuh tidak boleh lebih dari 10 persen, lemak trans 1 persen, dan lemak jenuh kurang dari 20 persen dari total kalori. 

Sedangkan Kemkes menganjurkan konsumsi gula 4 sendok makan, garam 1 sendok teh, dan lemak 5 sendok teh. Jika sudah memiliki riwayat penyakit seperti diabetes, kolesterol, dan lainnya, konsumsi anjuran tersebut sebaiknya dikurangi lagi. 

foto: p2ptm.kemkes.go.id

Cara-cara yang dapat dilakukan selain mengurangi bahan GGL itu sendiri, dikutip dari Halodoc: 

  1. Menonjolkan rasa lain dalam makanan dengan mengganti bahan GGL ke cabai dan rempah-rempah 
  2. Mengurangi GGL secara bertahap 
  3. Menjauhkan bahan yang mengandung sodium seperti garam, saus tomat, dan kecap ketika memasak 
  4. Memasak makanan sendiri agar bisa mengontrol pemakaian GGL 
  5. Perbanyak konsumsi buah dan sayur 
  6. Hindari makanan kaleng 
  7. Membaca label kemasan dan pilihlah makanan kemasan dengan kandungan gula dan garam yang rendah 
  8. Hindari minuman manis 
  9. Pilih buah potong daripada jus untuk menghindari kandungan gula.

share :